Jumat, 18 Agustus 2017

Menjelang Peringatan Hari Ibu IPPNU Kota Tasik Membuat Kerajinan Kertas

Menjelang peringatan Hari Ibu, Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Puteri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kota Tasikmalaya mebuat karangan bunga dari kertas untuk dibagikan kepada ibu-ibu yang ada di Kota Tasikmalaya.

Karangan bunga kertas itu nantinya akan diberikan selama acara tersebut, agenda yang akan diselenggarakan pun selama 3 hari mulai tanggal 20-22 Desember 2016. Kegiatannya pun meliputi Lomba Mewarnai, Lomba Baca Pancasila, Karaoke Lagu Ibu dan Workshop Pelajar. Sehingga Tema yang diambil pun sangat menarik yaitu “Ketika Perempuan Harus Berpendidikan”.

Menurut Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Ibu, Siti Saidah, acara ini merupakan kegiatan yang sangat baik, disisi lain kita sebagai pelajar puteri, kita juga suatu saat nanti akan menjadi seorang ibu.

Ia pun mengajak seluruh panitia untuk membuat karangan bunga dari kertas yang akan dibagikan kepada peserta lomba dan untuk diberikan kepada ibunya. Tambah Siti.

Ketua PC IPPNU Kota Tasikmalaya, Risma Muflihah, sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan yang akan diselenggarakan nanti, dan ini menjadi satu kebanggaan bagi IPPNU yang senantiasa menjunjung tinggi marwah seorang perempuan.

Hal ini pun akan berdampak positif ke depannya, karena sosok wanita harus kuat dalam berbagai keadaan. Kita selaku pelajar harus tetap belajar bersungguh-sungguh dalam belajar dan harus menghormati dan menjaga orang tuanya. Ucap Risma saat diwawancarai setelah Pengajian Bulanan NU pada Ahad
Disqus Comments